Panduan Valkyrie Black Dessert Mobile hingga Ascension

Valkyrie Guide Black Dessert Mobile


Valkryie merupakan class kavaleri/tanker pada black dessert mobile yang mempunyai kemampuan untuk mengisi kekosongan dalam pertempuran hingga sepersekian detik dan memiliki kemampuan Charge dengan cepat. Dengan beberapa multi skill yang dipunyai oleh Valkyrie, serangan charge jarak jauh dari skillnya dapat merubuhkan musuh yang terkena oleh tabrakan dari tameng.

Bisa dikatakan Valkyrie merupakan class yang sangat mudah untuk dipakai di awal permainan selain dari ke 6 class yang ada sekarang ini. Kombinasi skill dengan banyak sekali keterampilan salah satunya yaitu Super Armor dan Forward Guard, karakter ini mampu menahan banyak kerusakan dan CC skill sehingga ketika HP yang kamu miliki sekarat di antara 1-1000 dalam pertempuran PvP maupun GvG masih dapat diatasi dengan mudah.

Valkryie sendiri juga tidak kekurangan dalam skill CC nya, memiliki beberapa skill yang dapat men-Stun, Bound, dan menjatuhkan musuh (knockback). Tidak hanya itu karakter ini juga mampu mengatasi sejumlah besar kerusakan serangan dalam jumlah besar, serangan dari pedangnya yang cepat dari yang lain namun Valkyrie memang tidak mempunyai High Skill Cap dan mungkin perlu di upayakan menaikkan selalu skill hingga level tertinggi.

Awakening Class dari Valkyrie yaitu Lancer dan Ascension Class dari Valkyrie yaitu Paladin.

Class Rating

AreaRating ( 0 - 10 )
PvE farming8.5
PvE boss8.5
PvP8
CC9
Mobility9
Survivability9.5
Fun10

Prioritas Skill

Flurry of Kick di dapat ketika level 1 meskipun skill ini jarang dipakai tapi setidaknya bisa untuk mengecoh musuh hingga jengkel.
Severing Light di dapat ketika level 1 sangat bagus untuk di awal hingga mid-game tetapi kamu harus menggantinya setelah meng-Unlock tingkatan yang lebih tinggi.
Shield Throw di dapat ketika level 4 skill yang sangat cocok bagi kamu yang doyan banget nge-grinding dan skill ini salah satu dari skill jarak jauh.
Sword of Judgement di dapat ketika level 7  skill yang sangat cocok untuk crowd control ketika di pvp dan dikombinasikan dengan Shield Chase yang menabrak musuh.
Shield Chase di dapat ketika level 10 skill yang sangat penting untuk menabrak musuh atau mendekatkan diri ke musuh. Ini merupakan skill pergerakan dan merupakan skill charge untuk valkyrie.
Sharp Light di dapat ketika level 14 High Damage skill dan merupakan skill yang mempunyai waktu casting/cooldown paling cepat dari yang lainnya. Sangat bagus untuk Grinding dan Boss Rush.
Glaring Slash di dapat ketika level 18 sword skill dengan serangan besar. tetapi memiliki cooldown yang agak lama dan kekurangan pada CC.
Punishment di dapat ketika level 22 Bagus untuk pvp sudah itu saja.
Celestial Spear di dapat ketika level 27 merupakan skill serangan jarak jauh kedua setelah shield throw. High Damage dan cast/cooldown rendah.
Radiant Charge di dapat ketika level 31 skill Charge lainnya yang mempunyai damage tinggi dan lebih tinggi dari yang lain namun cooldown atau cast time yang dimiliki cuma ada satu charge saja.
Breath of Ellion di dapat ketika level 36 skill ini tidak akan ada ketika kamu meningkatkan valkyrie menjadi Paladin dengan Ascension nya. ( Heal + Move Speed Buff cocok untuk grinding di level 40-60)
Elion's Blessing di dapat ketika level 40 merupakan skill dengan buff yang sangat cocok ketika pvp karena terdapat Super Armor dengan sepersekian detik tergantung dari level skillnya, hanya saja agak sulit menempatkan skill ini ketika terkena efek CC.
Divine Wrath di dapat ketika level 45 merupakan CC skill dan sangat berguna dalam melawan musuh di pvp tetapi valkyrie juga mempunyai terlalu banyak skill hebat lainnya untuk dipilih.
Radiant Smite di dapat ketika level 50 Damage AOE tinggi dengan crowd control bound musuh. skill yang cocok untuk kamu tetapi terserah kamu mau memakainya atau tidak.
Judgement of Light di dapat ketika level 55 merupakan Ultimate Skill dengan jangkauan serangan AOE hanya saja cast time dan cooldownnya panjang. Dalam situasi lain dapat kill 2 musuh sekaligus.

Pro dan Kontra ketika menggunakan Valkyrie
Pro Valkyrie

  1. Gerakan yang tinggi/mobilitasnya begitu besar.
  2. Dapat menahan damage besar (Tanker)/ CC disaat menggunakan skill tertentu.
  3. Karakter grinding tercepat di antara class lain.
  4. Damage besar dan pergantian skill yang cepat
  5. Dapat didandani seperti karakter Asuna pada Sword Art Online
  6. Penggunaan MP yang sedikit atau tidak sama sekali
Kontra Valkyrie
  1. Biaya yang dikeluarkan untuk Build menjadi Tanker tahan banting cenderung sulit dari yang kamu harapkan dan tidak ada opsi untuk menghentikan Charge di pertengahan.
  2. Class melee yang rentan terhadap serangan Rangers.
  3. Kesulitan tinggi untuk dapat dikuasai.
  4. Kikuk dalam mengambil Spoil of Bottle/Peti
Tips menggunakan Valkyrie
  1. Maksimalkan attack speed ini akan membuat perbedaan besar dari class lain untuk Valkyrie
  2. Gunakan mobiitas yang sepadan untuk dirimu ketika mencari keuntungan dari menggunakan class seperti Valkyrie dan kamu akan lebih cepat dalam menyerang musuh, melakukan kerusakan dengan crowd control, dan membalas dengan cepat ke musuh.
  3. Mematikan fungsi " Serangan Jarak" pada perk Charge akan lebih mudah dikendalikan dengan imbalan lebih cepat menyerang pendek  shooting range.
  4. Untuk menjaga jarak dari serangan Ranger kamu harus memperhatikan dengan seksama ke arah mana mereka menujukan skill dan gunakan prediksi charge dari Ranger.
Penyesalan terbesar yang pernah aku lakukan dalam menggunakan class Valkyrie ialah tidak benar dalam menguasai skill perk nya yang begitu rumit berbeda dengan class lain seperti Ranger atau Sorceress aku bisa melakukannya cukup baik dan mengerti penggunaan skillnya. Tetapi dengan mencoba class valkyrie aku selalu merasa bahwa dapat melakukannya dengan lebih baik lagi, bahkan ketika aku bersungguh-sungguh dalam menghancurkan musuh seperti rasanya tidak mampu untuk menandingi class lain.Namun kalian yang terlanjur menggunakan Valkyrie atau ingin mencoba class ini masih ada banyak potensi yang akan kamu dapatkan dari class valkyrie/

Belum ada Komentar untuk "Panduan Valkyrie Black Dessert Mobile hingga Ascension"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Mungkin kamu juga suka ini